Bio Farma raih penghargaan CSR x PKBL Award 2020
Jakarta, 23 September 2020. Bio Farma meraih penghargaan sebagai Best PKBL for Indonesia CSRxPKBL Award with Outstanding Program in Sugar Cane Farmer Development category Pharmaceutical dalam ajang Indonesia CSR PKBL Award 2020 yang digelar oleh Warta Ekonomi dengan mengusung tema Prosperity, Humanity and Sustainability.
Penghargaan ini diserahkan secara virtual oleh Fadel Muhammad selaku Founder dan Presiden Komisaris Warta Ekonomi dan Muhamad Ihsan selaku CEO Warta Ekonomi kepada Kepala Divisi Pengelolaan Lingkungan dan Sosial Bio Farma, Herry.
Herry menyampaikan “penghargaan yang diterima ini merupakan bukti nyata dari filosifi yang selalu kami gaungkan yaitu yaitu Dedicated to improve quality of life. Dengan prinsip inklusifitas, kami ingin masyarakat yang ada disekitar Bio Farma merasakan keberadaan Bio Farma ditengah – tengah kehidupan mereka, sehingga kualitas hidup mereka dalam bidang ekonomi dan sosial terus meningkat”
Bagi PKBL perusahaan BUMN, tim peneliti Warta Ekonomi menilai dua indikator utama, yaitu performa Program Kemitraan dan performa Bina Lingkungan yang dilaksanakan. Dalam sambutannya, Fadel menyatakan bahwa terlihat ada peningkatan manfaat yang cukup baik dari pelaku usaha, baik swasta (melalui CSR) dan BUMN (melalui PKBL). Ia pun mengajak pelaku usaha untuk terus menjaga mandat Sustainable Development Goals atau tujuan pembangunan yang berkelanjutan.
Untuk informasi Media, Hubungi :
Iwan Setiawan
Head of Corporate Communications.
Bio Farma
Email : iwan.setiawan@biofarma.co.id
62 22 2033755 ext 5093
www.biofarma.co.id
twitter : @biofarmaID
Instagram :@biofarmaID
Bio Care : 1500810