Bio Farma Raih Predikat “Excellent” kategori Indonesian State Owned Enterprise dari Infobank
(Jakarta 25/10) Bio Farma mendapatkan penghargaan dari Infobank untuk kategori Indonesian State Owned Enterprise dalam kinerja keuangan tahun 2018, dengan predikat “Excellent” selama 10 tahun berturut - turut. Penghargaan diberikan berdasarkan hasil rating Biro Riset Infobank atas 118 BUMN (State-Owned Enterprise/SOE). Rating dilakukan terhadap dua periode laporan keuangan BUMN, yakni tahun 2017 dan 2018 (audited). Penghargaan yang diselenggarakan pada tanggal 25 Oktober 2019 di Jakarta, diserahkan oleh Direktur Infobank Pranoto Muhammad kepada Direktur Keuangan dan Mitra Bisnis Bio Farma I.G.N Suharta Wijaya, dan turut dihadiri oleh Editor in Chief Infobank Eko B. Supriyanto serta Direktur Pendidikan dan Pelayanan Masyarakat KPK Giri Suprapdiono.
Dalam sambutan Eko B Supriyanto mengatakan, bahwa saat ini Indonesia memiliki 118 BUMN, yang bergerak pada sektornya masing – masing. Penghargaan ini adalah bentuk apresiasi Infobank kepada BUMN dengan kinerja keuangan terbaik
“Dari 118 BUMN, hari ini ada 54 BUMN yang berkinerja sangat baik, sehingga kami perlu memberikan apresiasi terhadap BUMN, dengan kinerja terbaik di tengah terjadinya stagnasi kondisi perekonomian nasional dan turbulensi ekonomi global”, ujar Eko B Supriyanto.
Sementara itu, I.G.N Suharta Wijaya menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada infobank, karena telah memilih Bio Farma, sebagai salah satu BUMN yang memiliki kinerja yang sangat baik untuk tahun 2018. “Kami mengucapkan terima kasih kepada pihak Infobank yang telah memberikan penilaian yang sangat baik untuk Bio Farma, terutama pada kinerja keuangan tahun 2018. Kami sebagai BUMN yang bergerak dalam sektor farmasi, telah diberikan amanat untuk menyehatkan bangsa. Untuk itu kami akan terus berkomitmen untuk menciptakan inovasi serta menyediakan produk - produk farmasi untuk kebutuhan nasional maupun global”, Ujar Suharta.
----0000----
Untuk informasi Media, Hubungi :
Iwan Setiawan
Head of Corporate Communications.
Bio Farma
Email : iwan.setiawan@biofarma.co.id
62 22 2033755 ext 37431
www.biofarma.co.id
twitter : @biofarmaID
Instagram :@biofarmaID
Bio Care : 1500810