Dianugerahi AKHLAK Award 2, Holding BUMN Farmasi Komitmen pada Ketahanan Kesehatan Bangsa
(Bandung 6/7) Holding BUMN Farmasi (Bio Farma, Kimia Farma dan Indofarma) mendapatkan anugerah AKHLAK Award 2, dari Kementerian BUMN, pada acara Refleksi 2 Tahun AKHLAK BUMN-AKHLAK Award 2022,di Jakarta, Selasa (5/7(Bandung 6/7) Holding BUMN Farmasi (Bio Farma, Kimia Farma dan Indofarma) mendapatkan anugerah AKHLAK Award 2, dari Kementerian BUMN, pada acara Refleksi 2 Tahun AKHLAK BUMN-AKHLAK Award 2022,di Jakarta, Selasa (5/7).
Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Presiden Ma'ruf Amin, Menteri BUMN Erick Thohir Bambang Soesatyo (Ketua MPR Republik Indonesia), Nurul Ghufron (Wakil Ketua KPK), yang hadir secara online.Dalam sambutannya, Wakil Presiden Ma'ruf Amin berharap nilai-nilai Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif (AKHLAK) Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menjadi pelopor terhadap tumbuhnya ekosistem moral bangsa.
Ke depan kami harapkan core value AKHLAK BUMN ini tidak hanya hidup di internal BUMN dan sekadar menjadi penguat semangat membangun ekonomi negara, tapi juga bisa menjadi pelopor tumbuhnya ekosistem moral bangsa Indonesia yang lebih melembaga dan diakui dunia," ungkap Ma’ruf Amin. .
Sementara itu, Erick Thohir berharap, jargon AKHLAK ini, selain diterapkan di masing-masing perusahaan, bisa juga diterapkan kepada keluarga. “Sejak awal diluncurkan hingga sekarang, penerapan core value akhlak terus menunjukan hasil yang baik di BUMN seperti contohnya konsistensi proses bersih - bersih dan pemberantasan korupsi dari tubuh BUMN, transformasi Human Capital yang menjadi lebih profesional, transparan, terbuka dan juga balance antara pemimpin muda, kesetaraan gender yang kita lakukan bersama - sama tentu hingga pendapatan BUMN yang tadinya hanya 13 T sekarang menjadi 126 T.
Selanjutnya Erick Thohir menyatakan “Saya menekankan kepada seluruh BUMN agar terus konsisten menerapkan core value akhlak dalam melakukan pekerjaannya dan nilai - nilai akhlak ini bisa juga diterapkan dalam lingkup yang lebih luas yaitu tentu di keluarga kita dan bermasyarakat. Penerapan nilai akhlak ini saya yakini akan dapat senantiasa menjaga dan mempererat persatuan kita sebagai bangsa yang pada saat ini tentunya menghadapi tekanan - tekanan berat secara global. Kita harus menjadi negara yang mulai kokoh mengembangkan SDM kita. Ayo jadikan Indonesia yang maju makmur dan mendunia.”
Direktur Utama Holding BUMN Farmasi, Honesti Basyair menyampaikan Kami menghaturkan terima kasih atas apresiasi yang diberikan oleh Kementerian BUMN kepada kami Holding BUMN Farmasi. Kami sebagai Holding BUMN Farmasi berkomitmen untuk menjadi lokomotif ketahanan kesehatan bangsa dengan semangat Core Value AKHLAK.
“Kami siap mengemban amanah, untuk menjadikan masyarakat Indonesia yang lebih sehat, dengan kompetensi dan kolaborasi menciptakan produk-produk inovatif dalam bidang kesehatan yang dibutuhkan saat ini dan dimasa yang akan datang”, ungakap Honesti.
Bio Farma mendapatkan penghargaan Award AKHLAK 2 dalam kategori AKHLAK Award 2 Klaster Industri Kesehatan dan Akhlak Award 2 untuk BUMN Kompeten, sedangkan Kimia Farma dan Indofarma mendapatkan penghargaan kategori Indeks Implementasi AKHLAK Klaster Industri Kesehatan
Pemberian Award berdasarkan hasil riset pengukuran indeks kesehatan budaya kerja AKHLAK yang telah dilakukan oleh ACT Consulting selama 2 tahun terhadap seluruh BUMN dan Anak Perusahaan. Dari riset dan kajian yang secara periodik itu, diketahui Indeks Implementasi AKHLAK, yaitu sejauh mana nilai-nilai AKHLAK diimplementasikan baik yang dialami maupun yang diamati oleh para karyawan. (ed)