Dinas Kesehatan kota Tarakan Gelar Sosialisasi Vaksin dan Pengolahannya
Tarakan, 10 Januari 2017
Dinas Kesehatan kota Tarakan menyelenggarakan sosialisasi vaksin dan pengolahannya dengan tema : Mengenal Lebih dekat vaksin Bio Farma dengan Narasumber Evi Sylvia, MBA, Apt dari Tim Advokasi Bio Farma
Acara ini dihadiri oleh sekitar 100 peserta yang terdiri dari Kemenag kota Tarakan, MUI kota Tarakan, Kadiknas, Kepala SPPD, organisasi wanita, Ketua Dharma wanita , dan para Lurah kota Tarakan.
Dalam penyelengaraan acara ini Kepala Dinas kota Tarakan, Ir. H. Subono, MT menyampaikan bahwa cakupan imunisasi dasar di kota tarakan belum maksimal karena kesadaran masyarakat untuk imunisasi masih kurang sehingga terjadi KLB campak yang disusul dengan KLB Difteri,
Sambutan Walikota Tarakan Ir Sofyan Raga bahwa upaya dari pemerintah agar masyarakat sadar imunisasi dengan menyelenggarakan sosialisasi imunisasi agar upaya kesehatan berjalan dengan baik, diharapkan setelah peserta dari acara sosialisasi ini dapat menyampaikan dan meneruskan kepada tetangga dan keluarganya sehingga sadar akan pentingnya imunisasi.
Untuk informasi lebih lanjut, Anda dapat menghubungi:
N Nurlaela Arief
Head of Corporate Communications Dept.
Bio Farma
(022) 2033755 ext 37412
Email : lala@biofarma.co.id