Peduli Terhadap Korban Bencana Alam di Kabupaten Kuningan Jawa Barat, Bio Farma dan Organisasi Internal berikan bantuan
Jumat (23/03) Bio Farma memberikan bantuan kepada korban bencana alam longsor, tepatnya di Kecamatan Ciniru, Desa Cijemit, Kabupaten Kuningan Jawa Barat. Selain bantuan yang diberikan dari perusahaan juga kegiatan tersebut, melibatkan peran serta aktif dari organisasi organisasi internal yang juga turut serta memberikan sumbangan kepada korban.
Menurut Erwin Kurniawan, Koordinator CSR Bio Farma, “Perusahaan memberikan bantuan berupa pengobatan gratis yang di targetkan untuk 1000 orang yang terkena dapak dari bencana alam tersebut”
“Pada program Bio Farma peduli terhadap korban bencana alam di kabupaten kuningan ini, organisasi internal perusahaan juga dilibatkan antara lain HIKA, DKM, K2BF, IIK, FORWAN, BFMC. Bantuan yang diberikan berupa perlengkapan sekolah, khususnya untuk siswa Sekolah Dasar hingga Sekolah Menengah Atas, perlengkapan alat mandi, kitab suci Al-Quran serta makanan sehat bagi balita”.
Dengan bantuan yang telah diberikan dan bekerja sama dengan organisasi internal perusahaan sehingga bantuan tersebut dapat sampai kepada para korban bencana dan dapat di manfaatkan sebaik baiknya.
---*---
Untuk informasi lebih lanjut, Anda dapat menghubungi:
- Nurlaela Arief
Head of Corporate Communications Dept.
Bio Farma
(022) 2033755 ext 37412
Email : lala@biofarma.co.id